KUE PUTRI AYU


Putu Ayu diklaim merupakan kue khas asli Indonesia dari Pulau Jawa, tepatnya di Jawa Tengah. Sesuai namanya, Ayu yang dalam bahasa Jawa berarti “cantik”, memang dari sisi visual kue ini terlihat sangat cantik dan menarik.

Tidak hanya tampilannya yang cantik, Putu Ayu yang juga kerap disebut kue Putri Ayu ini juga sangat enak dan lembut ketika disantap. Cita rasanya yang manis dan legit berkontribusi mengangkat kepopuleran penganan yang digemari bukan hanya orang Indonesia, tetapi juga masyarakat di Asia Tenggara.

Tipikal jajanan tradisional ini adalah warnanya yang berundak dua. Hijau di bawah dan putih di atasnya terdiri dari parutan kelapa muda. Hal ini membuat tampilan Putu Ayu menjadi sangat menarik dan terlihat menggiurkan untuk dinikmati.

Kue Puteri Ayu adalah salah satu kue basah tradisional yang memiliki tesktur lembut. Kue ini merupakan salah satu dari aneka jajanan pasar yang hingga saat ini masih sangat populer. Kue Putri Ayu atau ada juga yang mengenalnya dengan nama kue Putu Ayu memiliki tampilan warna cantik, yaitu berwarna hijau dengan taburan kelapa parut yang berwarna putih. Putri Ayu sangat cocok disajikan dengan segelas kopi atau teh hangat



1. Resep Putri Ayu

Jika tak punya mixer, kamu tetap bisa membuat putu ayu di rumah.


-Bahan:

2 butir telur utuh

140 gram gula pasir

175 gram tepung protein sedang

200 gram santan kental (150 gram santan instan dan 50 gram air)

1/2 sdt emulsifier

2 sdm pasta pandan

1 butir kelapa parut (buang kulit arinya dan parut)

2 sdm tepung maizena

3 lembar daun pandan

Sedikit garam

Minyak goreng


Cara membuat


- Masukkan daun pandan ke dalam air kukusan.

- Campur kelapa parut, maizena dan garam, aduk rata lalu kukus 15 menit.

- Kocok telur, gula dan emulsifier hingga berwarna putih dan kental.

- Masukkan tepung terigu dan santan bergantian, aduk hingga rata.

- Masukkan pasta pandan dan aduk rata.

- Siapkan cetakan yang sudah diolesi minyak. Masukkan 1 sdm kelapa kukus dan tekan hingga padat lalu masukkan 3/4 adonan.

- Kukus putu ayu selama 15 menit dengan api sedang.

- Siap disajikan


VIDIO CARA MEMBUAT PUTRI AYU


CARA MENDAPATKAN PUTRI AYU

Putri Ayu dapat ditemukan di pasar tradisional dan toko kue


HARGA PUTRI AYU

~Harga satuan per 1pcs mulai dari harga Rp. 2.000 - Rp. 5.000

~Harga Per Boks isi 25pcs mulai harga dari Rp. 50.000



 

PUTRI AYU LABU KUNING                                             

 

 


PUTRI AYU HIJAU PANDAN







MINAT HUBUNGI

*Wa: 089516249603

*IG: @_riofebriansyah

Komentar

Postingan Populer